KOPASJAMBI.COM – Sebanyak 1281 orang dari tim pemenangan calon Gubernur Jambi dan Wakil Gubernur Jambi, Al Haris dan Abdullah Sani (Haris-Sani) telah resmi di lantik. Pelantikan ini berlangsung pada Minggu 8/9/2024 di lapangan basket GEC Kota Sungai Penuh.
Pelantikan yang dilakukan langsung oleh Al Haris ini dihadiri juga oleh 3 Calon Walikota dan Wakil Walikota Sungai Penuh. Serta di hadiri ini ketua DPR dan wakil ketua DPRD sementara Kota Sungai Penuh. Selain itu, walikota pertama Sungai Penuh juga tampak hadir bersama semua tokoh masyarakat dari 8 kecamatan kota sungai penuh.
“Nah harapan kami dengan kita sungai penuh kerinci dan wilayah barat, satu satunya calon dari arah barat adalah Al Haris pasti banyak balek mudik dio. Keluarga banyak di kerinci, banyak di Sungai Penuh nah yang itu semua wilayah timur,” tutur Al Haris.
BACA JUGA: Al Haris dan Abdullah Sani Kompak Hadiri Pelantikan Tim Pemenangan Haris-Sani Tanjab Timur
“Untuk wilayah barat inilah hanya kami perwakilan yang maju kembali sebagai calon gubernur, yang lain dak do lagi. Raso rasonyo yo dak, kalau dulu iyo lah ado orang kito maju dak do lagi kini,” lanjutnya.
Dalam kesempatan ini, Al Haris turut menyampaikan harapan dan doa kepada seluruh tim pemenangan. Dan diketahui bahwa pada 23 September mendatang, Al Haris dan Abdullah zsani akan memasuki masa cutinya.
“Nah itulah sebabnya berharap banyak sanak keluarga kota sungai penuh ini toling kami bantu kami yo dak. Jadi mohon doa seluruh tim sukses ini, habis ini pak 23 september itu masa cuti pak,” kata Calon Gubernur Jambi dengan jargon Jambi Mantap ini.
Komentar