Aklamasi, Hendri Nora Nahkodai Askab PSSI Kabupaten Tebo

Kopasjambi.com, Tebo – Aklamasi, Hendri Nora Nahkodai Askab PSSI Kabupaten Tebo. Pada Kongres Luar Biasa Asosiasi Kabupaten (Askab) Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI) Kabupaten Tebo Hendri Nora sah menjadi Ketua Askab PSSI. Yang kini juga menjabat sebagai Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Kabupaten Tebo.

Setelah resmi Hendri Nora nahkodai Askab PSSI Kabupaten Tebo  di bantu dengan Hambali sebagai Wakil Ketua Umum Askab PSSI Kabupaten Tebo. Lalu di bantu juga oleh

Komite Eksekutif (Esko) yang di duduki oleh Budi Irawan, Rina Safitri, Wijang Mahakso.

Dalam sambutan perdananya Hendri Nora menyampaikan terimakasih. Atas dukungan voter dan panitia serta pelaksana tugas Askab PSSI Kabupaten Tebo Yeng menghantarkan hingga terpilihnya ketua baru.

“Ini merupakan hal baru bagi saya, dan ini kan menjadi tolak ukur kami mengembangkan PSSI Tebo”, ujarnya.

Karena ini merupakan tantangan berat.  Dan ke depannya akan banyak hal baru yang tidak menutup kemungkinan prestasi akan terus berkembang. Apalagi kabupaten Tebo memiliki atlit yang juga diperhitungkan pada kancah Provinsi Jambi.

“Saya berpinsip semua sama dalam kerjasama terutama dalam mengembangkan PSSI Kabupaten Tebo”, tutur Hendri Nora.

Sehingga kedepan, pihaknya mengharapkan dulungan dari Askab PSSI Provinsi Jambi.  Agar dapat memberikan saran dan masukan serta hal-hal yang berkaitan dengan dunia persepakbolaan. Sebab ini akan menjadi pelajaran yang baik dalam pengembangan bakat.

“Kami akan berusaha meningkatkan Askab PSSI Kabupaten Tebo dari sebelumnya, dan kita berusaha menembus nasional”, pungkasnya.(cad)

Komentar